6 Hari Dicari, Nelayan di Selayar Ditemukan Tak Bernyawa
Pedoman Rakyat, Selayar – Nasib nahas menimpa seorang nelayan bernama Alimuddin di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Hampir kurang lebih 6 hari dinyatakan hilang, Alimuddin pun ditemukan sudah dalam keadaan tidak bernyawa, Senin (24/5/2021).
Nelayan nahas itu dikabarkan hilang pertama kali di kawasan sekitar perairan Pulau Madu, Selayar, sejak 6 hari lalu.
“Informasi diterima oleh Basarnas Sulsel mengenai hilangnya seorang nelayan di perairan Pulau Madu, Kabupaten Kepulauan Selayar. Tentu saja kami segera menerjunkan rescue dari Pos Unit Siaga SAR Selayar untuk melakukan pencarian terhadap korban,” kata Kepala Kantor Basarnas Sulsel, Djunaidi dalam keterangannya, Senin (24/5/2021) siang.
Setelah melakukan pencarian dengan menggunakan Rigid Inflatable Boat (RIB) selama 6 hari, korban ditemukan sejauh 45 Nautical Mile (NM) dari lokasi kejadian. Korban ditemukan terdampar di Pulau Kalaotoa, Selayar.
“Korban ditemukan cukup jauh, 45 km dari lokasi kejadian diperkirakan hilangnya korban. Saat ini korban telah dievakuasi dan diserahkan ke pihak keluarga,” ungkap Djunaidi.
Sebelumnya dari laporan yang diterima oleh pihak Basarnas Sulsel, korban pergi melaut dari Pulau Madu sejak Senin, 17 Mei 2021. Namun baru dilaporkan hilang pada Rabu, 19 Mei 2021.