AHY Lantik Ketua Demokrat Sulsel Terpilih Ni’matullah 17 Mei

AHY Lantik Ketua Demokrat Sulsel Terpilih Ni’matullah 17 Mei

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Pengurus DPD Demokrat Sulawesi Selatan (Sulsel), dijadwalkan dilantik pada 17 Mei mendatang.

Pelantikan Pengurus Demokrat Sulsel akan dirangkaikan dengan peluncuran program pemenangan pemilu 2024.

Ketua DPD Demokrat Sulsel terpilih , Ni’matullah Erbe, mengatakan, pelantikan akan dilaksanakan di Hotel Four Points by Sheraton Makassar.

Ni’matullah mengungkapkan, Ketua DPP Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dijadwalkan hadir melantik. Kemudian akan dihadiri sejumlah tokoh dan mengundang para ketua partai lain.

Berita Terkait
Baca Juga