Akomodir Warga Binaan, Disdag Makassar Beri Pelatihan Pembuatan Kue-Roti

Akomodir Warga Binaan, Disdag Makassar Beri Pelatihan Pembuatan Kue-Roti

Pedomanrakyat.com, Makassar – Sejak tahun 2022. Pemerintah Kota (Pemkot) melalui Dinas Perdagangan (Disdag) Makassar, terus melakukan upaya pembinaan terhadap masyarakat lorong.

Khsusunya, para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang berada di Lorong Wisata (Longwis) di Makassar.

Bukan hanya itu, Disdag Makassar juga melakukan pembinaan terhadap warga binaan atau mantan Narapidana Terorisme (Napiter) di Makassar.

Disdag Makassar Melakukan Pembinaan Terhadap UMKM di Makassar.

Kepala Bidan Perindustrian, Andi Irdan Pandita mengatakan bahwa, adapun jenis kegiatan yang diberikan Disdag berupa pelatihan pembuatan kue dan roti.

“Untuk mengakomodir warga binaan yang mempunyai kelompok usaha UMMS celebes bakery bertempat Kelurahan Kaluku Bodoa, Kecamatan Tallo, ” kata Irdan, Kamis (5/1/2023).

Sementara itu, Kepala Disdag Makassar, Arlin Ariesta menuturkan, melalui koordinasi Badan Kesbangpol Makassar dan DIT Idensos Densus 88 SGW Sulsel, Disdag ikut mendukung program pembinaan bagi warga eks Napiter dan keluarganya.

Salah satunya kata Arlin, melalui pembinaan pelaku usaha UKM/IKM yang dilakukan dengan pemberian pelatihan peningkatan teknis produksi dan pemasaran.

“Serta pemberian bantuan pelaku usaha yang telah dilakukan pendataan, kurasi, dan pembinaan pelaku usaha,” tutur Arlin.

“Diharapkan melalui upaya ini semakin berkembang wirausaha baru yg juga merupakan sasaran program prioritas Bapak Wali kota dan Ibu Wakil Wali kota Makassar,” pungkasnya.

Berita Terkait
Baca Juga