Anies Hadiri Nikahan Kaesang-Erina, Langsung Disambut Warga untuk Selfie
Pedomanrakyat.com, Solo – Anies Baswedan menghadiri acara resepsi pernikahan Kaesang Pangarep-Erina Gudono di Solo, Jawa Tengah pada hari ini, Minggu (11/12).
Anies datang mengenakan pakaian formal berupa jas lengkap dengan dasi.
Dia berulang kali meladeni warga yang ingin berfoto bareng.
Anies mengunggah video berisi momen saat berada di Solo lewat Instastory di akun Instagram miliknya.
Sebelumnya, Partai NasDem juga telah memastikan Anies bakal memenuhi undangan pernikahan Kaesang-Erina. Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali mengatakan Anies datang bersama keluarganya.
Berita Terkait
Baca Juga