Aparat Gabungan TNI-Polri Hadap-hadapan dengan Mahasiswa Makassar Pengunjukrasa Tolak Jokowi ke Sulsel

Aparat Gabungan TNI-Polri Hadap-hadapan dengan Mahasiswa Makassar Pengunjukrasa Tolak Jokowi ke Sulsel

Pedoman Rakyat, Makassar – Aparat gabungan TNI-Polri menggagalkan aksi demonstrasi mahasiswa tolak kunjungan Presiden Joko Widodo, di Jalan AP Pettarani, Makassar, Kamis (18/3/2021).

Pantauan pedomanrakyat, awalnya pengunjuk rasa tampak berkumpul di Jalan Hertasning, samping Gedung DPRD Makassar. Kemudian sekitar pukul 14.45 Wita, pengunjuk rasa kemudian bergerak dan hendak memblokade Jalan AP Pettarani. Namun dengan sigap aparat menghalangi.

Pengunjuk rasa tolak Jokowi ini sempat berorasi. Mereka menilai Presiden gagal memimpin negara.

“Kami merasa Presiden Jokowi itu gagal dalam memimpin negara kita, harusnya pemerintah menyelesaikan,” ungkap Koordinator Aksi, Rafika Saindar.

(Mahasiswa pengunjukrasa tolak Jokowi ke Sulsel di samping Gedung DPRD Makassar, Kamis (18/3/2021).

Aparat kepolisian juga TNI yang berjaga-jaga di sekitar lokasi tersebut sempat bersitegang dengan para demonstran.

Karena aksi unjukrasa tolak Jokowi ini, arus lalulintas mengalami kemacetan yang cukup panjang.

Karena gagal memblokade Jalan AP Pettarani, massa kemudian memilih membubarkan diri dan menjauhi Jalan AP Pettarani.

Berita Terkait
Baca Juga