Banjir di Afghanistan, 182 Orang Tewas – 3.100 Rumah Hancur

Pedomanrakyat.com, Afghanistan – Banjir di Afghanistan mengakibatkan sejumlah 182 orang tewas dan lebih dari 3.100 rumah hancur.
Seperti dilaporkan Al Jazeera, Kamis (25/8/2022), hujan deras menyebabkan kerusakan yang meluas di provinsi-provinsi Afganistan tengah dan timur.
Juru bicara Taliban Zabihullah Mujahid mengatakan 182 orang telah tewas dan 250 orang terluka.
Lebih dari 3.100 rumah hancur dan ribuan ternak terbunuh, memperburuk krisis ekonomi dan kemanusiaan negara itu.
“Imarah Islam Afghanistan tidak dapat mengelola banjir sendirian, kami meminta dunia, organisasi internasional, dan negara-negara Islam untuk membantu kami,” kata Mujahid.
Afghanistan telah terhuyung-huyung dari bencana alam tahun ini, termasuk kekeringan dan gempa bumi yang menewaskan lebih dari 1.000 orang pada Juni.