Bank Sulselbar Raih 3 Medali di Ajang Porsebank Plus 2025

Bank Sulselbar Raih 3 Medali di Ajang Porsebank Plus 2025

Pedomanrakyat.com, Makassar – Bank Pembangunan Daerah (BPD) Sulselbar berhasil meraih tiga medali dalam event Porsebank Plus 2025.

Porsebank Plus 2025 berlangsung sejak 18 Juli hingga 10 Agustus 2025.

Event ini mempertandingkan delapan cabang olahraga seperti bulu tangkis, tenis meja, basket 3 on 3, e-sport, domino, hitung uang, biliar, dan golf eksekutif.

Corporate Secretary Bank Sulselbar, Hartani Djurnie mengatakan pihaknya turut ambil bagian dalam ajang tersebut, dengan mengikuti sejumlah perlombaan. Hasilnya, beberapa prestasi berhasil ditorehkan tim Bank Sulselbar.

“Partisipasi Bank Sulselbar dalam kegiatan Porsebank Plus ini menjadi salah satu bentuk partisipasi semangat kebersamaan dan sportivitas antar lembaga keuangan, sekaligus mendorong worklife balance lifestyle,” kata Hartani.

Adapun Prestasi Bank Sulselbar di ajang Porsebank Plus 2025 yakni:

Medali :

1 Emas : Tenis Lapangan
1 perak : Domino Campuran
1 perunggu : basket 3×3

Dari hasil lomba ini, BSSB kata Hartani menempati posisi ke-6 dari peserta antar lembaga keuangan -bank, BPR, asuransi, pembiayaan & pegadaian se-Sulsel.

 

Berita Terkait
Baca Juga