Banyak Anak Mengalami Keracunan Karena Ciki Ngebul, IDAI: Pemerintah Harus Turun Tangan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Pengurus Pusat Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Piprim Basarah Yanuarso mendesak pemerintah untuk turun tangan dalam kasus ciki ngebul.
Makanan ciki ngebul dengan nitrogen cair membuat anak-anak sakit menjadi alarm untuk pemerintah.
“Saya kira dengan adanya kejadian anak yang sakit karena ciki ngebul itu ini wake up call alarm buat pemerintah bahwa pemerintah harus turun tangan, harus hadir untuk menjamin makanan yang dikonsumsi oleh anak-anak kita dan oleh masyarakat pada umumnya itu adalah aman,” kata Piprim dalam konferensi pers secara virtual yang bertajuk “Jajanan Anak dan Kesehatan Pencernaan”, Selasa (17/1/2023).
Dikatakan Piprim, wake up call untuk pemerintah itu agar menjamin masyarakat mengkonsumsi makanan yang sehat. Sehingga harus ada pengawasan dan tidak dibiarkan bahan-bahan yang berbahaya bisa beredar.
“Harus ada pengawasan jadi jangan dibiarkan saja bahan-bahan seperti ini bisa beredar di masyarakat bahkan dikonsumsi oleh masyarakat kita, ini kan sangat memperihatinkan kita,” ucapnya.
Menurut Piprim, jika bukan pemerintah siapa lagi yang dapat mengatur hal itu. Akan tetapi, orang tua juga harus memperhatikan makanan yang dikonsumsi oleh anak-anaknya.
“Tapi juga pemerintah juga harus mengawasi betul potensi-potensi berbahaya pada makanan anak-anak ini tidak boleh berulang,” imbuhnya.
Sebagaimana diketahui, saat ini tengah nge-tren jajanan pangan olahan Ciki Ngebul yang diracik menggunakan nitrogen cair atau Liquid Nitrogen (LN).
Ternyata mengonsumsi jajanan pangan olahan Ciki Ngebul tersebut menimbulkan berbagai risiko yang bahkan dapat menimbulkan kematian.