Barcelona Rebut Posisi Puncak La Liga, Real Madrid Tergeser-Atletico Mengancam

Barcelona Rebut Posisi Puncak La Liga, Real Madrid Tergeser-Atletico Mengancam

Pedomanrakyat.com, Spanyol – Barcelona mengalahkan Rayo Vallecano 1-0 berkat gol penalti Robert Lewandowski.

Barca pun menggusur Real Madrid dari posisi puncak klasemen Liga Spanyol.

Dalam laga Barcelona vs Rayo Vallecano yang digelar di Estadi Olimpic Lluis Companys, Senin (17/2/2025) atau Selasa dini hari WIB gol semata wayang Robert Lewandowski jadi pembeda.

Berkat hasil ini, Barcelona berhasil naik ke undakan pertama klasemen Liga Spanyol 2024-2025, menggeser sang rival bebuyutan, Real Madrid.

Barcelona asuhan Hansi Flick kini mengoleksi 51 poin dalam 24 pertandingan, alias sama dengan Madrid. Akan tetapi, Barcelona berhak di atas sang seteru abadi karena unggul dalam aspek head to head dan selisih gol. Seperti diketahui pada pekan ke-11 Liga Spanyol musim ini, Barcelona menang telak 4-0 atas Real Madrid di Stadion Santiago Bernabeu.

Pada pekan ke-24 Liga Spanyol 2024-2025, Real Madrid dan Atletico Madrid hanya mampu menorehkan hasil imbang. Real Madrid ditahan oleh Osasuna 1-1 sementara Atletico Madrid menuai hasil seri berskor identik kala menjamu Celta Vigo.

Atletico Madrid kini membayangi Barcelona dan Real Madrid di peringkat tiga. Anak asuh Diego Simeone mendulang 50 poin dari 24 pertandingan.

Berita Terkait
Baca Juga