Bertemu Megawati, Prabowo Tak Bicara Politik
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bersilahturahmi dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat pada hari pertama Lebaran, Senin (2/5/2022).
Silahturahmi ini murni dalam konteks perayaan Idulfitri dan tidak ada pembicaraan politik.
“Nggak ada (bicara politik), tadi kami mendengar langsung tidak ada pembicaraan yang mengarah kepada politik,” ujar Ketua DPP PDIP Eriko Sotarduga, di Kediaman Ketum Megawati, Jakarta Pusat, Senin (2/5/2022).
Eriko mengatakan, pembicaraan lebih banyak terkait hal-hal yang santai dan masa lalu.
Termasuk, kata dia, lebih banyak cerita-cerita lucu sehingga suasananya penuh dengan tawa.
Berita Terkait
Baca Juga