Bikin Bangga, SPIDI Ikut Berbagi Penerapan Teknologi Digital

Bikin Bangga, SPIDI Ikut Berbagi Penerapan Teknologi Digital

Pedomanrakyat.com, Makassar – Refo Indonesia bekerja sama dengan IPEKA International Christian Schools mengadakan Road Show dan Sharing Session dengan tema “Mempersiapkan Sekolah di Era AI” di hotel Mercure, Makassar, Kamis (22/8/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Sekolah Putri Darul Istiqamah (SPIDI) sebagai sekolah pertama Google Reference School (GRS) di Sulawesi Selatan dan yang ketiga di Indonesia dipercaya menjadi salah satu pemateri best practice dalam sharing session.

Kepala SMA SPIDI, Irmayanti Arifuddin, M.Pd. dalam sesi berbagi tersebut menjelaskan praktik penerapan Google Workspace Education (GWE) , tools, kelebihan, dan tantangan penerapannya di SPIDI.

“Penerapan GWE menjadi salah satu media pembelajaran yang efektif sekaligus menyenangkan bagi peserta didik. Dengan teknologi Google, akses informasi dan ilmu semakin dekat, kemudian disajikan dengan konten yang lebih menarik hingga membuat anak-anak tak bosan mengikuti pembelajaran,” ujar Irmayanti dalam sambutannya.

Peserta berjumlah 70 orang yang berasal dari berbagai sekolah besar di Sulawesi Selatan begitu antusias mendengarkan. Beberapa sekolah dalam sesi tanya mengaku tertarik mengaplikasikan pembelajaran GWE.

Dalam sambutannya, Principal Learning Consultant REFO Indonesia, Steven Sutantro mengatakan bahwa SPIDI adalah contoh sekolah yang menerapkan GWE.

“Teman-teman tak perlu jauh-jauh jika ingin belajar tentang penerapan teknologi digital dalam pembelajaran. SPIDI sebagai sekolah pertama di Sulawesi Selatan menerapkan GWE bisa menjadi referensi kita semua,” ajak Steven.

Berita Terkait
Baca Juga