BMKG: Gempa Susulan di Cianjur per Hari Ini Sebanyak 248 Kali

BMKG: Gempa Susulan di Cianjur per Hari Ini Sebanyak 248 Kali

Pedomanrakyat.com, Cianjur – Deputi Geofisika Badan Metorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Suko Prayitno Adi, menyebut gempa susulan masih terus terjadi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Menurut dia, per hari ini, Jumat (25/11/2022) terjadi gempa susulan sebanyak 248 kali dengan magnitudo terbesar yakni 4,2.

“Sampai pukul 17.00 tadi, gempa susulan hari ini sebanyak 248 gempa susulan. Magnitudo terbesar 4,2 dan terkecil 1,2,” ujar dia dalam jumpa pers virtual, Jumat (25/11/2022).

Dia menyebut, gempa susulan yang terjadi masih terbilang aman tak membahayakan. Namun dia tetap mengimbau masyarakat untuk tidak lebih dahulu kembali ke dalam rumah.

“Dan ini terus menurun walaupun satu, dua kali dirasakan gempa, tapi tidak membahayakan. Tapi kalau rumah-rumah sudah tidak layak huni sebaikanya keluar dari rumah,” kata dia.

 

Berita Terkait
Baca Juga