Bukan Marquez, Ternyata ini Rival Terberat Rossi Selama di MotoGP

Bukan Marquez, Ternyata ini Rival Terberat Rossi Selama di MotoGP

Pedomanrakyat.com, Italia – Valentino Rossi menyebutkan rival-rival beratnya dalam kariernya di dunia balap MotoGP.

Tak ada nama pembalap Honda, Marc Marquez dalam daftar rival abadi Rossi itu.

“Saya akan mengatakan Jorge Lorenzo, Casey Stoner dan Max Biaggi,” kata Rossi saat ditanya siapa lawan berat dalam kariernya, dikutip dari Crash.net.

Rossi menjelaskan, rivalitasnya dengan Max Biaggi yang juga sama-sama pembalap dari Italia dimulai lantaran keduanya memang tidak menyukai satu sama lain.

“Dengan Biaggi, itu berat sejak awal karena kami tidak pernah menyukai satu sama lain. Saya seorang pemuda yang bodoh, tiba-tiba datang dan segera mulai membuatnya kesal!” ungkap Rossi.

“Jadi rivalitas kami dimulai dengan buruk, dan itu adalah persaingan sampai akhir. Kami berjuang untuk kejuaraan dunia 500 cc terakhir dan itu bagus,” tambahnya.

Bagi Rossi, persaingannya antara dirinya dengan Biaggi ibaratkan persaingan antara generasi muda dengan generasi tua. Sebaliknya, ketika berhadapan dengan Stoner dan Lorenzo, Rossi berada di posisi seperti Biaggi.

“Persaingan dengan Stoner dan Lorenzo berbeda. Saya adalah orang tua dan mereka harus mencoba mengalahkan saya. Lorenzo dan Stoner lebih kuat dari Biaggi, dalam arti mereka ialah evolusi spesies, evolusi dari pembalap,” ucap Rossi yang kini berusia 44 tahun itu.

“Jadi semakin muda saya, semakin kuat saya membalap. Sementara setelah itu selalu lebih sulit,” kata Rossi mengakui.

Pria yang identik dengan nomor motor 46 itu mengenang, mengapa persaingan dirinya dengan para rival selalu menjadi bahan perbincangan yang menarik selama bertahun-tahun.

“Olahraga ini (MotoGP) berbahaya. Anda cenderung lebih menghormati lawan Anda dan mungkin lebih dari para atlet yang bertemu dalam pertandingan sepak bola. Anda tahu bahwa jika Anda bermain sepak bola, biasanya hampir tidak ada yang terjadi,” kata Rossi.

“Namun, MotoGP adalah olahraga individu. Itu sudah berbeda dan ini adalah olahraga kontak,” kata Rossi.

Keputusan Rossi mengabaikan nama Marquez saat diminta menyebutkan tiga rival teratasnya tentu menjadi perdebatan para penggemar MotoGP.

Padahal keduanya sempat bersaing sengit dalam beberapa musim, puncaknya di tahun 2015 ketika Rossi gagal meraih gelar juara dunia kesepuluhnya setelah kalah dari rekan setimnya di Yamaha, Jorge Lorenzo.

 

Berita Terkait
Baca Juga