Bupati Sinjai Ratnawati Arif Buka Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD 2025-2029

Bupati Sinjai Ratnawati Arif Buka Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD 2025-2029
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif secara resmi membuka Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) Kab. Sinjai Tahun 2025-2029. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Pertemuan Dinas Perpustakaan DaerahDan Arsip Kab. Sinjai pada hari Senin (10/03/2025).
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Andi Mahyanto Mazda, Ketua dan Anggota DPRD Sinjai serta seluruh Kepala Perangkat Daerah.
Dalam sambutannya, Bupati Sinjai menyatakan bahwa sinergitas dan kolaborasi memegang peranan penting dalam rencana pembangunan Lima tahun ke depan.
Ia menilai setiap komponen masyarakat memiliki peran dan tanggung jawabnya masing-masing. Sehingga, dalam upaya mewujudkan pembangunan Sinjai yang Maju, Sejahtera, Mandiri, dan Berkeadilan, jajaran Pemerintah Sinjai hingga ke tingkat Desa mampu menjadi fasilitator yang baik untuk menggerakkan komponen masyarakat dalam mengoptimalkan kinerja demi tujuan bersama.
“Pemerintah Kab. Sinjai memiliki visi misi serta program kerja yang menjadi komitmen dalam membangun Sinjai untuk Lima tahun ke depan. Akan tetapi, ketika visi misi dan program kerja tersebut dirumuskan dan dituangkan dalam dokumen RPJMD Sinjai, maka segala visi misi tersebut sudah menjadi komitmen masyarakat Kab. Sinjai secara keseluruhan.” Ungkap Bupati.
Berita Terkait
Baca Juga