Camat Alamsyah Turunkan Satgas Bersihkan Taman Ade Irma Nasution

Camat Alamsyah Turunkan Satgas Bersihkan Taman Ade Irma Nasution

Pedomanrakyat.com, Makassar – Camat Tallo, Alamsyah Sahabuddin memantau langsung pembersihan taman Ade Irma Nasution yang terletak di Jalan Ade Irma Nasution, Kecamatan Tallo, Senin (27/2/2023) kemarin.

Dalam kunjungan Alamsyah tersebut, turut didampingi Lurah Ujung Pndang Baru, Kecamatan Tallo, Irma Sofyan Ronny.

Terlihat Camat Alamsyah menurunkan Satgas Kebersihan yang dipipimpin langsung kasi kebersihan Dyah Widyawati serta ikut dalam kegiatan Kasi Kesra, Kecamatan Tallo Sri Usbaeni B.

Alamsyah Sahabuddin menuturkan, pembenahan taman taman kota untuk menindaklajuti arahan ketua TP PKK kota Makassar Indira Yusuf Ismail tentang penataan taman dan fungsi taman .

“Menindaklanjuti arahan ibu wali agar taman taman kota ditata dan benahi, agar fungsi taman bisa dirasakan oleh masyarakat dan tanaman kota tegal asri,” tutur Alamsyah.

“Tentunya membutuhkan perhatian serius, baik dari kebersihan hingga perawatan taman itu sendiri,” tambahnya.

Senada, Lurah Ujung Pandang Baru, Irma Sofyan Ronny berharap dengan tertatanya taman Ade Irma dengan baik dapat dirasakan warga kecamatan Tallo dan sekitarnya.

“Sekarang kita fokus penataan taman agar bisa difungsikan oleh warga, baik warga Tallo maupun diluar wilayah Tallo. Serta bisa dirasakan Asri dan nyaman ketika berada taman Harapan kami semoga kebersihan tetap terjaga,” tutur Irma

Berita Terkait
Baca Juga