Dilatari Ketersinggungan, Pria Harus Tewas Bersimbah Darah di Jalan Veteran Makassar

Dilatari Ketersinggungan, Pria Harus Tewas Bersimbah Darah di Jalan Veteran Makassar

Pedoman Rakyat, Makassar– Dua pemuda berinisial RI dan MI kini sudah menyerahkan diri ke pihak kepolisian usai menghabisi nyawa seorang pria bernama Anto (45) di Jalan Veteran Selatan, Kecamatan Makassar, Kota Makassar, Sulsel, Senin (18/10/2021) malam.

Motif penganiayaan berujung tewasnya korban ini dipicu hanya masalah ketersinggungan.

“Motifnya sementara diduga masalah ketersinggungan dimana korban saat di TKP bersama perempuan kemudian pelaku ini menagih ke salah satu perempuan disitu, kemudian korban marah dan mengancam pelaku. Dan terjadi percekcokan dan pelaku melakukan penusukan secara berulang kali,” jelas Wakasat Reskrim Polrestabes Makassar, AKP Jufri Natsir kepada wartawan, Senin malam.

Kata Jufri, total pelaku yang menghabisi nyawa korban ada tiga orang. Dua pelaku telah menyerahkan diri, sedangkan satunya lagi masih dilakukan pengejaran oleh pihak gabungan.

“Barang bukti yang diamankan ada badik, pakaian korban, dan kendaraan korban. Satu buron masih dalam pengejaran tim gabungan inisial ER,” ucapnya.

Sebelumnya, dua orang pelaku pembunuhan terhadap seorang pria di Jalan Veteran Selatan, Kecamatan Makassar, Kota Makassar, menyerahkan diri di kantor polisi, pada Senin (18/10/2021) malam.

Diketahui, identitas pria nahas itu bernama Anto (45) dan tercatat sebagai warga Kabupaten Jeneponto, Sulsel.

Wakasat Reskrim Polrestabes Makassar, AKP Jufri Natsir mengatakan, dua orang terduga pelaku yang menyerahkan diri tersebut masih berusia remaja.

Sekedar diketahui, peristiwa berdarah ini membuat masyarakat sekitar lokasi menjadi geger. Lantaran saat ditemukan korban dalam keadaan terkapar di pinggiran jalan dengan tubuh bersimbah darah.

Berita Terkait
Baca Juga