Disdag Makassar Gelar Sosialisasi Pemasaran dan Peningkatan Produk UMKM-IKM Lorong Wisata, Ini Tujuannya
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Makassar menggelar Sosialisasi di Hotel Grand Maleo Makassar, Selasa (26/7/2022) kemarin.
Sosialisasi ini terkait Pemasaran dan Peningkatan Produk UMKM dan IKM Lorong Wisata Angkatan II Bidang Usaha Perdagangan Dinas Pedagangan Kota Makassar.
Kepala Disdag Makassar, Arlin Ariesta, dalam pemaparannya menjelaskan bahwa kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk menambah wawasan peserta.
Tentunya kata Arlin, dalam hal pemasaran dan peningkatan produk-produk yang ada di lorong wisata.
“Kegiatan ini juga tentunya sebagai upaya Dinas Perdagangan untuk mensukseskan program Lorong WIsata yang digagas Wali kota dan Wakil Wali kota Makassar,” beber Arlin.
Arlin juga menuturkan bahwa, kegiatan ini akan kami laksanakan sebanyak 10 kali di tahun 2022 ini dengan total peserta sebanyak 500 orang.
“Jadi untuk angkatan ke-III, InsyaAllah akan diselenggarakan pada hari Kamis, 28 Juli 2022,” tuturnya.