HKN ke-61, Bupati Uji Nurdin Dorong Sinergi Kesehatan untuk Bantaeng Bangkit

Pedomanrakyat.com, Bantaeng – Menjelang puncak Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61, Bupati Bantaeng M. Fathul Fauzy (Uji Nurdin) menerima audiensi panitia HKN, Senin (27/10/2025).
Ketua Panitia dr. Firman, Sp.AN, melaporkan persiapan kegiatan, mulai dari defile, talkshow, jalan santai, senam sehat, donor darah, hingga pemeriksaan kesehatan gratis. Kompetisi antar tenaga kesehatan, seperti football fun match, Nakes Idol, lomba ketangkasan, dan video edukasi kader juga siap digelar.
Bupati Uji Nurdin menekankan pentingnya sinergi antara RSUD Prof. Anwar Makkatutu, Dinas Kesehatan, dan panitia untuk memastikan HKN berdampak positif bagi kesehatan masyarakat Bantaeng. Puncak acara akan digelar pada 17 November 2025.
“HKN ke-61 harus mendorong peningkatan derajat kesehatan masyarakat Bantaeng,” tegasnya.