Idul Adha 1443 Hijriah, Ketua NasDem Lutra Putri Dakka Kurban 12 Ekor Sapi
Pedomanrakyat.com, Palopo – Ketua NasDem Luwu Utara (Lutra) Sembelih 12 ekor sapi di hari raya Idul Adha.
Aktivitas pemotongan hewan kurban dilakukan para sahabatnya yang tergabung dalam Sahabat Putri Dakka (SPD) serta Relawan Putri Dakka dan keluarga dekatnya.
“Di Momen Idul Adha ini, kami sekeluarga turut menyembelih 12 ekor sapi, yang kami bagikan untuk warga Palopo dan Luwu Utara,” ungkap Ketua NasDem Lutra Putri Dakka.
Sapi kurban milik pengusaha yang merakyat tersebut terdiri dari 2 ekor sapi lokal dan 10 ekor sapi limosin atau impor.
Daging kurban tersebut dibagikan kepada ribuan warga melalui jaringan Kopda yakni para Pengojek sekota Palopo dan Lutra, juga Sahabat Putri Dakka atau SPD yang didominasi kalangan milenial muda, serta Relawan Putri Dakka beranggotakan kalangan emak-emak dan majelis taklim.
Putri Dakka berharap, Idul Adha tahun ini dirinya dan keluarga bisa mengurangi beban masyarakat kalangan ekonomi menengah ke bawah, dengan rangkaian program peduli wong cilik, seperti Jumat Berkah (Berbagi) dan teranyar.