Ini Bukti Program Yusran-Syahban Jadi Harapan Besar Warga Pangkep

Ini Bukti Program Yusran-Syahban Jadi Harapan Besar Warga Pangkep

Pedoman Rakyat, Pangkep – Kampanye dan sosialisasi pasangan nomor urut 1 (satu) calon Bupati Muhammad Yusran Lalogau (MYL)  disambut antusias masyarakat pesisir Desa Bulu Cindea, Kecamatan Bungoro.

Masyarakat berharap MYL dengan programnya mampu mendorong kesejahteraan masyarakat pesisir.

“Program Pangkep Cerdas MYL-SS sangat bagus, begitu dinginkan masyarakat dan Insyaallah mampu membantu masyarakat pesisir yang ada di sini,” kata Muhammad Adam warga Kampung Bujung Tangaya, Jumat (20/11/2020).

Adam menambahkan, program yang  sangat baik dari MYL-SS adalah program terkait beasiswa bagi mahasiswa. Menurut Adam masyarakat sekitar berpengahasilan dari aktivitas sebagai nelayan dan tambak garam.

“Kami sangat mengharap program Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dari MYL-SS mampu mendorong kesejahteraan masyarakat pesisir khususnya di Desa Bulu Cindea,” ujarnya.

Sukkuru warga Kampung Biringkassi mengatakan program Pangkep Sehat dari MYL-SS, sangat begitu dinanti masayrakat.

“Semoga pak Yusran terpilih, karena programnya betul betul menyentuh apa yang menjadi kebutuhan masyarakat,” katanya.

Sementara itu, Juru Bicara pasangan nomor urut 1 (satu) calon Bupati dan Wakil Bupati Muhammad Yusran Lalogau (MYL) dan Syahban Sammana (SS) Abdul Kadir, menuturkan jika memang program MYL-SS digagas untuk bisa mengeluarkan masyarakat dari persoalan dasar selama ini.

“Ya, persoalan – persoalan itu mulai dari pendidikan, kesehatan, dan juga ekonomi,” ujar Kadir.

Dia juga menambahkan jika ide dan gagasan program MYL – SS ini sudah dikaji dan dianalisis sedemikian rupa, sehingga memang sangat bisa menjawab kebutuhan masyarakat, khususnya pesisir.

“Masyarakat Pangkep inikan sangat kompleks, ada pegunungannya, pulau,” tutupnya. (zeg)

Berita Terkait
Baca Juga