Jasad Pria di Makassar Posisi Duduk Ditemukan dalam Rumah, Ketahuan Saat Diantarkan Makanan

Jasad Pria di Makassar Posisi Duduk Ditemukan dalam Rumah, Ketahuan Saat Diantarkan Makanan

Pedoman Rakyat, Makassar– Jasad pria di Warga di Kelurahan Paccerakkang, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, ditemukan dalam posisi duduk. Penemuan jasad pria dalam posisi duduk di Makassar itu pun langsung menghebohkan warga setempat. 

Jasad pria di Makassar itu ditemukan duduk dibagian pintu belakang rumahnya. Ditemukan oleh warga yang hendak membawakannya makanan. 

Diketahui identitas pria itu bernama Yabes Namah (24), yang seharinya-harinya bekerja sebagai buruh bangunan. 

Kasi Humas Polrestabes Makassar, AKP Lando mengatakan, kuat dugaan korban tersebut meregang nyawa akibat penyakit yang sudah lama dideritanya. 

“Informasi dari warga, korban memang dalam keadaan sakit. Korban juga sudah lama tidak pernah keluar rumah,” kata Lando kepada Pedomanrakyat.com, Senin petang. 

Kini lokasi penemuan jasad pria tersebut dipasangi garis polisi, serta jasadnya dibawa ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Makassar untuk pemeriksaan lebih lanjut. 

“Sementara petugas mencari tahu keberadaan keluarga korban ini. Jasadnya sudah dibawa ke RS,” tandas Lando. 

Berita Terkait
Baca Juga