Jokowi Sentil Menterinya soal Minyak Goreng: Sudah Empat Bulan, Kenapa Ini Terjadi
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden Jokowi menyentil menteri atau pimpinan lembaga pemerintahan yang enggan berkomunikasi dengan rakyat dan menjelaskan kenaikan harga sejumlah kebutuhan pokok untuk menghadapi situasi global yang semakin tidak mudah.
Tanpa penjelasan yang baik atas setiap kebijakan, Jokowi khawatir akan menimbulkan opini di masyarakat bahwa pemerintah tidak melakukan apa pun untuk membantu mereka.
Sentilan itu disampaikan Jokowi saat memberikan arahan dalam sidang kabinet paripurna, di Istana Negara, Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (5/4/2022).
“Jangan sampai kita ini seperti biasanya dan tidak dianggap oleh masyarakat enggak melakukan apa apa,” kata Jokowi.
Jokowi mencontohkan kenaikan harga minyak goreng yang sudah terjadi empat bulan lalu. Namun, hingga saat ini belum ada penjelasan apa pun kepada masyarakat terkait kebijakan kenaikan harga minyak goreng tersebut.
“Tidak ada statement, tidak ada komunikasi, harga minyak goreng sudah empat bulan, tidak ada penjelasan apa apa, kenapa ini terjadi,” ujar Jokowi.