Kapolda Sulsel Resmi Lepas Peserta Kejurnas and Fun Wisata Rally Benteng Kupa Putaran Pertama

Kapolda Sulsel Resmi Lepas Peserta Kejurnas and Fun Wisata Rally Benteng Kupa Putaran Pertama

Pedomanrakyat.com, Makassar – Kejuaraan Nasional (Kejurnas) and Fun Benteng Kupa Rally Wisata Putaran 1 Sulawesi Selatan, resmi dilepas oleh Kapolda Sulsel, Irjen Pol Drs Nana Sudjana AS, MM, di Anjungan Pantai Losari Makassar, Jumat (24/6/2022).

Dimana, kejurnas and Fun Rute wisata rally Benteng Kupa merupakan kegiatan Ikatan Motor Indonesia (IMI) pusat yang diserahkan kepada IMI Sulsel untuk melaksanakan.

Kemudian, Pengurus IMI Sulsel mempercayakan kepada Benteng Kupa Sport untuk melaksanakan kegiatan Kejurnas and Fun Wisata Rally ini.

Kejurnas and Fun Rute wisata rally Benteng Kupa ini sekaligu menjadi rangkaian dari Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 76 tahun yang berlangsung mulai Sabtu 25 hingga Minggu 26 Juni 2022.

Untuk rutenya sendiri, para peserta rally akan star di Kota Makassar kemudian menuju Kabupaten Pangkep dan terakhir di Kabupaten Takalar.

Ketua Panitia Burhan Arsyad melaporkan bahwa, untuk peserta kejurnas and fun wisata rally Benteng Kupa ada sebanyak 43 mobil dan berasal dari beberapa daerah di Indonesia.

“Sata selaku ketua panitia mengucapkan beribu-ribu rasa terimakasih kepada panitia yang telah berjuang mencurahkan segenap tenaga, waktu, serta pikirannya sehingga terlaksananya kegiatan ini,”

Burhan juga menyampaikan terimakasih kepada sponsor yang ikut membantu terlaksananya kejurnas and fun rally putaran pertama ini

“Terkhusus kepada saudara saya Ismail Manda beliau adalah owner benteng kupa, jika tanpa usahan dan kerjasama yg baik maka sya yakin acara ini tidak akan berjalanlancar,” ujarnya.

Ketua Harian IMI Sulsel, Syaharuddin alrif mengatakan bahwa, kegiatan motor dan mobil di Sulsel sangat aktif sekali, sehingga IMI pusat kewalahan dengan permintaan kegiatan seperti ini.

“Ini adalah eventnya IMI pusat yang diberikan kepada kami dan kami percayakan kepada benteng kupa untuk menyelenggarakan. Alhamdulillah pesertanya ada seratus orang,” ujar Syahar sapaan akrab Syaharuddin Alrif.

Wakil ketua DPRD Sulsel ini menuturkan bahwa, untuk rutenya sendiri, hari ini akan diawalai dengan makan malam bersama Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan “Danny” Pomanto.

“Besok pagi berangkat ke Pangkep mengunjungi Rammang-rammang yang akan dijadikan sebagai tempat wisata paling Top di dunia, kemudian besoknya berangkat ke Takalar,” ungkapnya.

“Itulah tujuan IMI Sulsel bersama IMI pusat memperkenalkan daerah Sulsel kepada dunia dan para perally-perally kita di Seluruh Indonesia,” terang Syahar.

Sementara itu, Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs Nana Sudjana AS, MM menuturkan bahwa, ini hasil kerjasama yang baik dan terus berjalan antara IMI dan Kepolisian dalam hal ini Polda Sulsel.

“Karena memang saling bersinggungan artinya satu hal yang tidak bisa terpisahkan. Dimana IMI banyak melaksanakan kegiatannya dijalanan kemudian polisi pun, khusunya Dielantas banyak dijalanan juga,” ujar Irjen Pol Nana Sudjana.

“Artinya dengan adanya kebersamaan ini saya yakin akan terjalin suasana lalu linta yang lancar dan masalah keselamatan akan terjamin,” tambahnya.

Pada kesempatan ini, Irjen Pol Nana Sudjana juga mengucapkan selamat datang kepada peserta Kejurnas and fun wisata Rarril Benteng Kupa di bumi Angin Mammiri

“Tadi disampaikan ada dari Jawa, Sumatera, Kalimantan dan termasuk Nusa Tenggara Barata (NTB) dan wilayah-wilayah lainnya sya ucapkan selama datang di bumi Angin Mammiri,” ujarnya.

Sekadar diketahui, pembukaan kegiatan ini dibuka langsung Kapolda Sulsel, Irjen Pol Drs Nana Sudjana AS. Dihadiri, perwakilan Pangdam Hasanuddin, Ketua Harian IMI sekaligus Waki Ketua DPRD Sulsel, Syaharuddin alrif.

Turut hadir, Ketua Benteng Kupa Sport Ismail Manda, Ketua HIPMI Sulsel, Andi Rahmat Manggabarani, Kadispora Makassar, Andi Patiware, Kadis Pariwisata Makassar, Moh Roem dan peserta Wisata Rally.

Berita Terkait
Baca Juga