Makin Mesra, Anies Baswedan Makan bersama Partai di ‘Koalisi Perubahan’, Anies: Ini Cerminan Soliditas

Makin Mesra, Anies Baswedan Makan bersama Partai di ‘Koalisi Perubahan’, Anies: Ini Cerminan Soliditas

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Bakal calon presiden (capres) 2024 Anies Baswedan makan siang dengan tim kecil ‘Koalisi Perubahan’.

Pertemuan yang dihadiri petinggi Partai NasDem, Partai Demokrat, dan PKS itu untuk menunjukkan rasa saling percaya antaranggota ‘Koalisi Perubahan’.

“(Pertemuan) ini untuk (menunjukkan) saling percaya, misi yang sama, untuk perubahan dan perbaikan,” kata Anies Baswedan di Rumah Makan Pagi Sore, Saharjo, Jakarta Selatan, Jumat (18/11/2022).

Anies mengatakan dalam pertemuan kali ini pembicaraan berlangsung santai.

Pertemuan ini juga untuk menggambarkan bahwa kebersamaan dan solidaritas telah terjalin antar anggota koalisi perubahan.

“Kita ngobrol santai sebetulnya teman-teman ini cerminan solidaritas dan kebersamaan, kita lebih banyak bertemu tanpa kelihatan kamera,” kata Anies.

Anies mengatakan pertemuan serupa sering kali berlangsung. Namun, kata Anies, setiap pertemuan tidak selamanya harus diketahui publik.

“Selalu ketemu rutin ketemuan, kita mengirim pesan bahwa keutuhan tidak selamanya harus ditunjukkan, sesekali ditunjukkan, nah ini ditunjukkan,” pungkas Anies.

Anies Baswedan terlihat diapit oleh Wakil Ketua Majelis Syura PKS Sohibul Iman dan Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsa saat menyantap makan masakan Padang.

Sesekali terlihat Anies bercengkerama dengan para petinggi partai yang hadir.

Anies juga sesekali mengambil makanan untuk yang lain.

Dalam pertemuan ini hadir Ketua DPP Demokrat Willy Aditya dan Ketua Mahkamah Partai NasDem Saur Hutabarat. Terlihat pula juru bicara PKS Pipin Sopian.

Hadir pula Ketua DPP PAN Widdi Aswindi dan Sudirman Said juga ikut dalam agenda makan siang ini.

Para tokoh yang hadir telihat lahap menyantap masakan Padang yang disediakan.

Berita Terkait
Baca Juga