Memilukan, Bayi Baru Lahir Dijual Dokter Karena Orang Tua Tidak Mampu Bayar Biaya Persalinan

Memilukan, Bayi Baru Lahir Dijual Dokter Karena Orang Tua Tidak Mampu Bayar Biaya Persalinan

Pedoman Rakyat  Setelah berhasil melakukan persalinan dengan normal, sepasang orang tua ini begitu bahagia. Sayang, bahagianya tidak begitu lama. 

Seorang dokter di rumah sakit tempatnya bersalin menjualnya lantaran orang tua tersebut tak sanggup bayar biaya persalinan. Kejadian ini terjadi di Rumah Sakit Tulamba, Pakistan. 

Pasangan itu awalnya diberitahu oleh administrator rumah sakit bahwa mereka tidak mampu membayar tagihan medis, seorang dokter secara paksa mengambil anak tersebut dan kemudian menjualnya kepada pasangan yang tidak memiliki anak.

Pasangan itu mengatakan bahwa mereka tidak menyadari mahalnya biaya persalinan di rumah sakit tersebut.

Dilansir dari Daily Star, bayi pasangan itu diketahui dijual kepada seorang pria bernama Faisal. Mereka kemudian menghubungi polisi setempat dan petugas polisi langsung menyelidiki rumah sakit tersebut. Setelah berdiskusi, akhirnya bayi yang dijual sudah dikembalikan kepada orangtuanya. Sementara itu dokter yang menjual bayi itu di bawa ke kantor polisi

Namun, dokter tersebut sudah dibebaskan dan pihak rumah sakit meminta kepada pasangan tersebut menarik tuntutannya. Sampai saat ini tidak diketahui berapa biaya persalinan dan berapa yang dibayar Faisal untuk mendapatkan bayi tersebut. 

Berita Terkait
Baca Juga