Menebak Arah Pertemuan Jokowi dan Surya Paloh di Istana
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di Istana Negara di tengah isu reshuffle kabinet mengencang.
Pengamat politik menilai pertemuan itu adalah bisa jadi momentum ‘rekonsiliasi’ politik Jokowi dan Paloh.
“Pertama, pertemuan ini menegaskan bahwa Jokowi dan Surya Paloh masih bisa saling berkomunikasi. Tak seperti yang dipersepsikan selama ini bahwa keduanya bersitegang dan renggang,” kata Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia (PPI) Adi Prayitno kepada wartawan, Jumat (27/1/2023).
“Ini bisa jadi momentum ‘rekonsiliasi politik’ antara Jokowi dan Surya Paloh. Minimal pertemuan kedua tokoh ini bisa meregangkan otot dan saraf politik yang belakangan mulai saling mengeras,” imbuhnya.
Menurut Adi, banyak hal yang dibahas oleh Jokowi dan Paloh pada pertemuan itu. Di antaranya, tambahnya, mengenai pencapresan Anies Baswedan hingga reshuffle kabinet.
“Mulai soal politik kebangsaan, koalisi, pencapresan, dan soal reshuffle. Pembicaraan paling panas versi tebakan publik tentu soal pencapresan Anies oleh NasDem dan seputar reshuffle. Dua isu yang membuat relasi Jokowi dan Surya kerap digosipkan renggang,” jelasnya.
“PDIP tegas meminta 2 menteri NasDem dievaluasi. Ini pesan politik yang sangat vulgar ke Jokowi bahwa PDIP tak happy dengan manuver NasDem selama ini terutama soal pencapresan Anies. Sementara pada saat bersamaan NasDem tak mau mundur dan menegaskan loyalitasnya ke Jokowi hingga tuntas. Bahkan jika menteri dicopot pun NasDem memastikan setia ke Jokowi,” jelasnya.
Adi menilai saat ini Jokowi berada di persimpangan. Dia menilai reshuffle kabinet masih belum jelas.
“Kemungkinannya (reshuffle) masih 50:50 bahkan gelap gulita. Pertemuan ini menegaskan dua hal sekaligus. Satu sisi disampaikan soal kemungkinan reshuffle ke menteri NasDem, satu sisi lainnya menegaskan tak ada reshuffle apapun,” ungkapnya.