Muka Tegang Sule Jelang Menikah dengan Nathalie, Bahkan Sudah Memerah

Muka Tegang Sule Jelang Menikah dengan Nathalie, Bahkan Sudah Memerah

Pedoman Rakyat, Jakarta – Komedian Sule dan Nathalie Holcher segera melangsungkan pernikahan hari ini Minggu (15/11/2020), di Tsamara Resto, kawasan Jatisampurna, Bekasi.

Jelang pernikahan, muka Sule terlihat begitu tegang. Bahkan sudah memerah. Rekan Sule yakni Raffi Ahmad merekam langsung jelang pernikahan Sule dan Nathalie.

Melaui unggahan Raffi di instagram, Sule yang menggunakan kemeja berwarna hijau mengakui sangat tegang dan mukanya memerah jelang pernikahan.

“Ini wajah calon pengantin yang lagi tegang,” ujar Raffi sambil mengarahkan kamera handphonenya ke muka Sule.

“Iya, ini sampai merah,” jawab Sule dalam video beberapa detik yang diunggah instagram suami Nagita Slavina tersebut. (ian)

Berita Terkait
Baca Juga