NasDem Luwu Daftarkan 35 Bacalegnya, Hayarna Basmin Optimis Menang di Pileg 2024

NasDem Luwu Daftarkan 35 Bacalegnya, Hayarna Basmin Optimis Menang di Pileg 2024

Pedomanrakyat.com, Luwu – DPD Partai NasDem Luwu secara resmi mendaftarkan 35 bakal calon legislatif (Bacaleg) di KPU.
Pendaftaran ini dilakukan, Kamis, (11/5) di KPU Luwu dan serentak se Indonesia termasuk di Sulawesi Selatan.

Pendaftaran bacaleg Nasdem Luwu untuk 8 daerah pemilihan, dipimpin langsung oleh DR. Hayarna Basmin di Media Centre KPU Luwu.

Dari hasil pengecekan bacaleg Nasdem di sistem pencalonan KPU Luwu, seluruhnya dinyatakan lengkap.

Usai pendaftaran Bacaleg, Hayarna Basmin mengatakan yang juga merupakan Bacaleg DPR RI Nasdem untuk Dapil 3 Sulsel, mengapresiasi proses pendaftaran yang berjalan baik oleh KPU dan diawasi oleh Bawaslu Luwu.

“Partai Nasdem taat asas terhadap pijakan aturan yang berkaitan dengan pendaftaran Bacaleg, olehnya itu kami meminta agar ada masukan atau koreksi jika memang ada hal yang belum lengkap,” ujarnya.

Selain itu, Hayarna yang juga pernah menjadi ketua DPRD Luwu, optimis Partai Nasdem mampu meraih target maksimal di Pileg 2024 mendatang.

 

Berita Terkait
Baca Juga