NasDem Siapkan Starting Eleven Terbaik di Pileg 2024

NasDem Siapkan Starting Eleven Terbaik di Pileg 2024

Pedomanrakyat.com, Jakarta –  Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai NasDem, Prananda Surya Paloh (PSP) mengatakan, sebagai partai modern partainya telah melalui serangkaian persiapan yang matang dalam menyambut Pemilu 2024. Salah satu persiapannya dengan menggunakan pendekatan saintifik (scientific approach).

“Setelah melalui proses yang cukup panjang, dinamika yang cukup sehat, kami bisa berada pada hari ini, hari yang sangat spesial bagi Partai NasDem dan para Bacaleg,” kata Prananda dalam Acara Penyerahan Berkas Bacaleg DPR RI NasDem ke KPU RI, di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Kamis (11/5).

Dia pun menyadari sebagai manusia biasa tak luput dari kekurangan dan ketidaksempurnaan, namun dalam rangka semangat menyambut perhelatan pesta demokrasi lima tahunan itu pihaknya telah bekerja maksimal guna terus memperkuat konsolidasi tanpa henti di seluruh wilayah.

“Tetapi bolehlah saya katakan dengan cukup lantang ini adalah starting eleven ataupun formasi kita yang terbaik untuk memenangkan 2024 nanti. Tidak usah diragukan kita sangat optimis menjadi dua besar atau dapat meraih 100 kursi DPR RI,” kata dia.

Dia pun menyebutkan sangat optimistis dalam mendaftarkan para Bacaleg ke KPU karena telah melalui persiapan yang matang.

Dia juga membagikan kabar baik bahwa dalam menyambut Pileg kali ini kuota perempuan NasDem telah melebihi ambang batas yakni mencapai 33 persen.

“Syukur alhamdulillah pada hari ini barusan saja saya diberitahu Kakak Willy kita telah mencapai 33% (keterwakilan celeg perempuan),” tambah dia.

Prananda yang juga Anggota Fraksi NasDem DPR RI itu juga membocorkan komposisi Bacaleg NasDem diisi banyak tokoh berpengalaman.

Selain itu NasDem juga kata dia memiliki kurang lebih tujuh gubernur dan diperkuat calon petahana yang dominan, serta banyak juga kaum muda.

NasDem pada Pemilu 2024 ini secara resmi dan serentak seluruh Indonesia mendaftarkan berkas Bacaleg dengan rincian 580 caleg untuk DPR RI, kemudian 2.372 untuk celeg DPRD provinsi dan 17.510 caleg DPRD kabupaten dan kota.

Prananda berharap komposisi tersebut dapat menjadi batu pijakan bagi keluarga besar NasDem untuk menang menjadi partai besar pada Pemilu 2024 mendatang.

“Kalau memang kita mungkin kurang di tokoh kepemudaan masih ada saya, kalau mungkin memang kurang di tokoh senior ada Pak Awang Faroek. Jadi Percayalah pada kita dari Bappilu kita akan terus mengawal sebaik-baiknya,” pungkas dia.

Berita Terkait
Baca Juga