Orang Tua Halalbihalal, 2 Anaknya Tewas Tenggelam
Pedomanrakyat.com, Jambi – Dua bocah warga Desa Muara Mensao, Kecamatan Limun, Kabupaten Sarolangun, Jambi, ditemukan tewas tenggelam di sungai.
Kedua anak ini tewas saat orang tuanya tengah melakukan acara halalbihalal.
Kasi Humas Polres Sarolangun Iptu Rindradi mengatakan orang tua korban melakukan pencarian setelah mendapatkan kabar dari anak-anak lain bahwa M dan AF tenggelam.
“Jadi pada saat itu sedang berlangsung acara halal bihalal di Desa Muara Mensao itu, dan tiba-tiba warga mendapat kabar kalau ada tiga orang anak yang sedang bermain di sungai. Mendengar kabar itu, orang tua mereka langsung mencari anaknya karena curiga sedang main di sungai. Ternyata kecurigaan itu benar. Setelah seorang anak yang selamat menyampaikan jika anak-anak mereka tenggelam,” kata Rindradi, Minggu (8/5/2022).