Peduli, IKA Alumni SMKN 1 Makassar (FORSA 94) Anjangsana ke Panti Asuhan

Peduli, IKA Alumni SMKN 1 Makassar (FORSA 94) Anjangsana ke Panti Asuhan

Pedomanrakyat.com, Makassar – Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMKN I Makassar Angkatan 1994 (Forsa 94) melakukan anjangsana, sekaligus buka puasa bersama anak Panti Asuhan An Naml pada Hari Minggu 09 April 2023 yang berlokasi di Samaya (Pakkatto) Poros JaLan Malino Kabupaten Gowa.

Sebelum menyampaikan kata sambutan terlebih dahulu Ketua IKA SMKN I Makassar (Forsa 94) Muhammad Arifin memperkenalkan satu persatu pengurus dan anggota (IKA) SMKN I Makassar Angkatan 1994 (Forsa 94) yang melakukan anjangsana ke Panti Asuhan An Naml.

Dalam sambutannya Ketua IKA SMKN I Mks (Forsa 94) Muhammad Arifin menyampaikan maksud dan tujuan melaksanakan anjangsana ke Panti Asuhan An Naml yaitu sebagai bagian dari Amaliah Ramadhan 1444H.

Ada 3 rangkaian amaliah Ramadhan yang akan dilaksanakan tahun ini yaitu : Anjangsana ke panti asuhan sekaligus buka puasa bersama anak panti, pemberian bingkisan lebaran untuk anggota Forsa 94, serta akan melaksanakan Halal Bihalal setelah lebaran di Bukit Perkemahan Batu Lapis Malino.

Sebelum Ketua Forsa 94 menutup kata sambutannya, tidak lupa mengajak anak-anak panti asuhan dan Anggota Forsa 94 mengirimkan doa bacaan Al Fatihah untuk rekan kami Alm.

Emon Daihatsu Jabar yang juga merupakan Anggota Forsa 94 yang juga salah seorang pendiri Panti Asuhan An Naml.

“kami sudah menjadi bagian dari Panti Asuhan ini, insyaa Allah kami akan datang lagi”

Pimpinan Panti Asuhan An Naml Abd. Jabbar dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kunjungan (IKA) SMKN I Makassar Angkatan 1994 (Forsa 94) yang juga merupakan teman seangkatan almarhum anaknya .

Emon Daihatsu Jabar Anak panti yang didik sekarang ini merupakan angkatan ke enam dan alumninya sudah ada yang bekerja di instansi pemerintah dan juga sudah ada yang menjadi anggota kepolisian dan  alhamdulilah mereka tidak melupakan dari mana mereka berasal karena serinng mengunjungi panti asuhan ini.

Anak binaan dari panti asuhan ini berasal dari anak yatim piatu dan dari keluarga yang tidak mampu yang jumlahnya sekitar 30 orang dan pengurus panti sebanyak 6 orang.

Anjangsana dan buka puasa diakhiri dengan pembacaan doa bersama agar diberikan umur nyang panjang dan kesuksesan agar dapat berkunjung lagi ke panti asuhan ini, juga memberikan bantuan biaya operasional panti asuhan dan ada juga anggota Forsa 94 yang membagikan amplop kepada seluruh anak panti, serta ada juga anggota Forsa 94 yang menyerahkan zakat fitrahnya.

 

 

Baca Juga