Perahu Mati Mesin dan Terombang-ambing di Perairan, Seorang Nelayan Berhasil Selamat

Perahu Mati Mesin dan Terombang-ambing di Perairan, Seorang Nelayan Berhasil Selamat

Pedoman Rakyat, Ambon – Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas)  Ambon berhasil menyelamatkan seorang nelayan Abu Walalin (50) yang terombang-ambing di Perairan Pulau Dua, Maluku Tenggara, Senin (6/9/2021).

Abu Walalin warga Kota Tual Maluku Tenggara terombang-ambing lantaran perahu yang ditumpanginya mati mesin, Minggu (5/9/2021).

Upaya penyelamatan dilakukan sejak Minggu kemarin pukul 19.40 WIT. Dengan menggunakan KN Catamaran 507 Bakamla Tual, Tim Rescue Pos SAR Tual beserta Unsur Potensi SAR dikerahkan menuju LKK guna melaksanakan Operasi SAR pada koordinat 5°32.307′ S – 132° 31.921′ E, jarak -+ 18 NM dan Heading 295° arah Barat dari Kota Tual.

Selama beberapa jam pencarian, pukul 2355 WIT, Abu Walalin  berhasil di temukan Tim SAR Gabungan terombang-ambing pada koordinat 5°33.528′ S – 132°34.866′ E masih di Perairan Pulau Dua, Kabupaten Maluku Tenggara.

“Pukul 3 dini hari tanggal 6 September, Tim SAR Gabungan tiba dan sandar di Pelabuhan PSDKP TUAL beserta korban dalam keadaan selamat dan selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga,” kata Basarnas Ambon. Upaya penyelamatan menggunakan alut Rescue Car Type II – 1 Unit dan KN Catamaran 507 Bakamla Tual 1 Unit.

“Dengan ditemukan korban dalam keadaan selamat, maka Ops SAR dinyatakan selesai/ditutup seluruh Unsur SAR yang terlibat dikembalikan ke Satuannya masing-masing dengan ucapan terimakasih,” pungkasnya.

Berita Terkait
Baca Juga