Pesan Arlin Ariesta ke Pengelola Pasar Sawah: Jaga Baik Agar Tetap Terawat-Jadikan Sebagai Percontohan

Pesan Arlin Ariesta ke Pengelola Pasar Sawah: Jaga Baik Agar Tetap Terawat-Jadikan Sebagai Percontohan

Pedomanrakyat.com, Makassar – Tahap Pertama Pembangunan Pasar sawah yang terletak Kelurahan Lajangiru, Kecamatan Ujung Pandang. Telah rampung.

Olehnya itu, Dina Perdagangan (Disdag) Kota Makassar, menyerahkan secara simbolis Kunci dan Alat pemadan ringan kepada Perusahan Daerah (PD) Pasar Makassar Raya.

Penyerahan tersebut langsung dari tangan Kepala Disdag kota Makassar, Arlin Ariesta dan diterima oleh Direktur Utama Perumda Pasar Karya Ichsan Abduh Hussein, pada Kamis (5/1/2023).

Selain Kepala Disdag Makassar Arlin Ariesta, turut mendampingi penyerahn tadi Sekretaris Disdag Makassar, Ahmad.

Penyerahan ini bertujuan sebagai tanda, atas berakhirnya proses pembangunan Pasar Sawah untuk tahap pertama.

Kepala Disdag Makassar, Arlin Atiesta berpesan kepada Kepala Pasar maupun pengelola pasat nantinya, agar menjaga pasar ini dengan baik.

“Untuk tetap terawat dan menjadikan Pasar sawah sebagai Percontohan agar kesan semraut dan kumuh dapat dihindari,” beber Arlin.

Berita Terkait
Baca Juga