Ribut Antar Fakultas, Puluhan Mahasiswa Unhas Makassar Ditangkap Polisi, Ada yang Sajam

Ribut Antar Fakultas, Puluhan Mahasiswa Unhas Makassar Ditangkap Polisi, Ada yang Sajam

Pedoman Rakyat, Makassar- Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Makassar mengamankan sejumlah mahasiswa yang terlibat tawuran di Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar.

Total ada 26 orang yang diamankan polisi di kampus almamater merah tersebut. Mereka diamankan di area kampus pada Kamis (23/9/2021) dini hari.

Kabag Ops Polrestabes Makassar, Kompol Nugraha Pamungkas mengatakan, diantara mahasiswa yang diamankan itu. Ada sejumlah orang yang bukan mahasiswa.

“Ada keributan antara fakultas, setelah dilakukan penyisiran diamankan ada mahasiswa dan orang luar, ada bawa sajam,” kata Nugraha kepada wartawan, Kamis siang.

Menurut informasi, tawuran antar mahasiswa ini melibatkan Fakultas Peternakan dan Fakultas Teknik, diduga pemicunya ialah penganiayaan.

“Total diamankan 26 orang, tiga diantaranya bawa sajam dan masih pendalaman. Sejauh ini sementara didalami, tapi pemicunya itu diduga ada kasus pemukulan awalnya,” ucapnya.

Kini puluhan orang itu sudah berada di Mapolrestabes Makassar guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Berita Terkait
Baca Juga