RMS Community Ikut Bergerak Cepat Bantu Korban Puting Beliung di Wajo Sulsel

Pedoman Rakyat, Wajo – RMS Community diam-diam rupanya bergerak cepat menyalurkan bantuan kepada warga yang menjadi korban puting beliung di Kabupaten Wajo, Kamis, 16 September 2021.
Diketahui, bencana angin puting beliung mengakibatkan 40 rumah rusak berat, di Desa Botto, Kecamatan Takkalalla.
Ketua RMS Community, A Ikhsan Hamid alias Enda mengatakan, bantuan yang dikirim ke Kabupaten Wajo sebagian besar adalah sembako.
Penyaluran bantuan tersebut langsung dilakukan berdasarkan instruksi langsung Ketua DPW NasDem Sulsel sekaligus anggota DPR RI dari Fraksi NasDem Rusdi Masse (RMS), begitu mendapat laporan terjadi bencana.
“Begitu ada laporan bencana, Kakak Rusdi Masse langsung menginstruksikan untuk menyalurkan bantuan,” kata Enda.
Ia menjelaskan, selain RMS Community, pihaknya juga didampingi Yayasan RMS Peduli.
“Alhamdulillah, warga sangat senang dan berterima kasih kepada kakak Rusdi Masse dan RMS Community,” demikian Enda.