Silaturahmi dan Koordinasi Jasa Raharja Sulsel dengan Bank Sulselbar Bahas Program Sipijar

Silaturahmi dan Koordinasi Jasa Raharja Sulsel dengan Bank Sulselbar Bahas Program Sipijar

Pedomanrakyat.com, Makassar  – Kepala PT Jasa Raharja Cabang Sulawesi Selatan, M. Iqbal Hasanuddin,beserta jajaran melaksanakan giat silaturahmi dan koordinasi dengan Direktur Pemasaran dan Syariah Bank Sulselbar, Bapak Dirhamsyah Kadir, di Kantor Bank Sulselbar Makassar, Jl. Dr. Ratulangi No. 16 Makassar pada Hari Rabu, 9 Oktober 2024.

Giat tersebut dalam rangka berkoordinasi untuk membahas program Sipijar dalam pembayaran pajak kendaraan bermotor yang telah berjalan bagi para Aparatur Sipil Negara, Diharapkan program ini dapat di-eskalasi lebih luas ke tingkat provinsi. Iqbal mengharapkan setiap stakeholder yang terkait dapat terus berkolaborasi dan terus mendukung program yang telah dijalankan dalam meningkatkan kepatuhan masyarakat membayar Pajak Kendaraan Bermotor dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ).

Selain itu, turut disosialisasikan Program Bebas Bea Balik Nama, Diskon Pajak Kendaraan, serta Pembebasan Denda PKB dan Pembebasan Denda SWDKLLJ Tahun Lalu dan Tahun-tahun lalu. Pemberian informasi tersebut, diharap mampu meningkatkan partisipasi karyawan Bank Sulselbar dalam ketaatan pajak kendaraan bermotor, baik motor dan mobil.

Jasa Raharja merupakan perusahaan milik negara yang memiliki tugas pokok yaitu memberikan perlindungan dasar kepada korban kecelakaan lalu lintas dengan menghimpun dan mengelola dana dari masyarakat yaitu Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang (DPWKP) dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ). Dana tersebut kemudian dikembalikan kepada masyarakat dalam bentuk santunan kepada masyarakat yang mengalami musibah kecelakaan lalu lintas serta program-program pencegahan kecelakaan lalu lintas. Melalui berbagai kontribusi tersebut, Jasa Raharja sebagai salah satu agen pembangunan bangsa, terus berupaya untuk dapat memberikan sumbangsih yang terbaik bagi negeri dan rakyat Indonesia.

 

Berita Terkait
Baca Juga