Sohibul Iman: Kalau PKS Tak Dukung Anies, Tak Mungkin Saya Ada di Tim Kecil ‘Koalisi Perubahan’

Sohibul Iman: Kalau PKS Tak Dukung Anies, Tak Mungkin Saya Ada di Tim Kecil ‘Koalisi Perubahan’

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Tim kecil berisikan 3 partai yakni NasDem, Demokrat, dan PKS berkumpul di kediaman Anies Baswedan.

Wakil Ketua Majelis Syura PKS Sohibul Iman menjawab pihaknya mendukung Calon Presiden (Capres) Anies Baswedan pada Pemilu 2024.

“Saya katakan kalau PKS ini tidak dukung Pak Anis maka tidak mungkin saya ada terus-terusan di dalam tim kecil ini,” kata Sohibul di Rumah Kediaman Anies Baswedan, Jl Lebak Bulus Dalam II, Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (27/1/2023).

Sohibul menyampaikan, dalam tim kecil itu, Dirinya merupakan utusan resmi partai PKS.

Sohibul menegaskan keterlibatannya menunjukkan bahwa PKS memang mendukung Anies.

“Saya dalam tim kecil ini adalah merupakan utusan resmi partai. Jadi kalau saya terlibat di tim kecil ini menunjukkan bahwa memang PKS dukung Anies,” ujar Sohibul.

Sohibul mengapresiasi Partai Demokrat telah lebih dulu menyampaikan tentang sikap dari Partai Demokrat tersebut terkait dengan masalah dukungan terhadap Anies Baswedan sebagai Capres 2024.

Sohibul menjelaskan alasan partainya belum mendeklarasikan hal tersebut yakni deklarasi partai per partai, menurutnya, tergantung kepada proses internal masing-masing partai.

 

Berita Terkait
Baca Juga