Zelensky Pecat 3 Kepala Badan Keamanan, Pengkhianatan Merajalela

Zelensky Pecat 3 Kepala Badan Keamanan, Pengkhianatan Merajalela

Pedomanrakyat.com, Ukaraina – Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy kemarin memecat tiga kepala kantor cabang intelijen (SBU).

Sebelumnya Zelenskyy juga sudah memecat kepala intelijennya dengan alasan pengkhianatan.

Kepala intelijen di Kiev, Lviv dan Ternopol dipecat melalui dekrit presiden.

Seorang kepala intelijen baru di Kiev sudah ditunjuk tapi dua orang lagi pengganti di Lviv dan Ternopol belum diungkap.

Dilansir laman Russia Today, Senin (15/8), sejak pertengahan Juli lalu Zelenskyy mulai getol menindak lembaga intelijen negara.
Kala itu dia juga memberhentikan kepala intelijen Ivan Bakanov, wakilnya, dan empat kepala kantor cabang intelijen. Dia juga memecat jaksa Agung Irina Venediktova.
Zelenskyy mengklaim serangkaian pemecatan ini adalah karena maraknya “pengkhianatan” di bawah kepemimpinan orang-orang yang dipecat itu.

 

Berita Terkait
Baca Juga