1 Rumah Hangus di Perumnas Antang Makassar, Damkar: Karena Korsleting Listrik

Jennaroka
Jennaroka

Selasa, 17 Agustus 2021 15:31

Salah satu rumah yang terbakar di Jalan Perumnas Antang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Selasa (17/8/2021).
Salah satu rumah yang terbakar di Jalan Perumnas Antang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Selasa (17/8/2021).

Pedoman Rakyat, Makassar – Kebakaran yang terjadi di Perumnas Antang tepatnya di Jalan Bangkala Dalam 5 Kelurahan Biring Romang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar diduga disebabkan karena korsleting listrik.

Kebakaran tersebut kemudian menghanguskan rumah dua lantai milik warga yang bernama Andi Askar.

“Satu atap terbakar, Luasnya 6 x 12 meter persegi,” kata Askar, Selasa (17/8/2021).

Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kota Makassar menerjunkan 8 mobil pemadam kebakaran untuk menjinakkan si jago merah.

Plt Kepala Disdamkar Makassar Hasanuddin, mengatakan, mobil pemadam kesulitan memadamkan api sebab akses jalan masuk ke lokasi cukup sempit.

“Kekuatan personil ada 25, api dikuasai pukul 12:25 wita,” ungkap Hasanuddin.

Tidak korban jiwa dan luka-luka dalam peristiwa ini sementara untuk saat ini belum diketahui berapa jumlah kerugian pada kebakaran tersebut.

Penulis : Wawan

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah19 Mei 2025 20:25
Semarak Puncak Hari Jadi ke-22 Lutim: Dari Bumi Batara Guru, Kita Menulis Masa Depan
Pedomanrakyat.com, Lutim – Ribuan pasang mata tertuju ke Lapangan Pendidikan, tempat seluruh energi, semangat, dan harapan bermuara dalam satu p...
Metro19 Mei 2025 19:30
Pemkot Makassar Dorong Perputaran Ekonomi Lokal Lewat Proyek Pembangunan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menekankan pentingnya peran pengusaha lokal dalam mempercepat pembangunan d...
Metro19 Mei 2025 18:30
Legislator Golkar Eshin Sebut Pentingnya Kolaborasi Kreatif untuk Promosi Budaya Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota DPRD Kota Makassar, Eshin Usami Nur Rahman, menyoroti pentingnya pelibatan komunitas dalam mendukung promo...
Daerah19 Mei 2025 17:22
Irwan Hamid Buka Pelatihan-Uji Kompetensi Perangkat Desa Angkatan ke II
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang H.A. Irwan Hamid, S.Sos secara resmi membuka kegiatan Pelatihan dan Uji Kompetensi Perangkat Desa An...