1 Warga Meninggal, Pemkab Timor Tengah Selatan NTT Tetapkan KLB Rabies

Nhico
Nhico

Rabu, 31 Mei 2023 13:00

Ilustrasi Anjing Rabies.(F-INT)
Ilustrasi Anjing Rabies.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, NTT Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur (NTT), menetapkan status keadaan luar biasa atau KLB menyusul mewabahnya rabies di kabupaten tersebut.

Penetapan KLB tersebut karena terus bertambahnya warga yang diduga terinfeksi rabies akibat gigitan anjing. Hingga Selasa (30/5) pukul 18.00 sudah ada 46 warga diduga terinfeksi rabies di Kabupaten TTS dengan satu kematian.

“Kami nyatakan KLB rabies untuk kesehatan, sedangkan wabah rabies untuk peternakan,” kata Bupati TTS, Egusem Pieter Tahun Selasa (30/5) malam.

Menurut Egusem ada dua status yang ditetapkan untuk keadaan darurat saat ini, yakni KLB untuk kesehatan manusia yang ditangani oleh Dinas Kesehatan yang terkena rabies, dan wabah rabies yang menyerang hewan anjing untuk Dinas Peternakan.

Dia menerangkan 46 kasus rabies tersebut tersebar di enam kecamatan, yaitu Kecamatan Amanatun Selatan, Nunkolo, Kie, Kuatnana, Kolbano, dan Fautmolo.

Dia menyampaikan dari 46 orang yang diduga terinfeksi rabies, satu di antaranya meninggal dunia yakni AB (45) warga Desa Fenun, Kecamatan Amanatun Selatan.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...