20 WNI Disekap di Myanmar, Jokowi: Kita Berusaha Evakuasi Mereka

Nhico
Nhico

Jumat, 05 Mei 2023 09:28

20 WNI Disekap di Myanmar, Jokowi: Kita Berusaha Evakuasi Mereka

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) sedang berusaha memulangkan 20 warga negara Indonesia (WNI) yang disekap di Myanmar.

“Kita sedang berusaha membawa dan mengevakuasi agar mereka keluar,” kata Jokowi di Gedung Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis (4/5).

Menurutnya, Kemenlu sedang berkomunikasi dengan Myanmar agar 20 WNI tersebut bisa dipulangkan. Jokowi menyebut para WNI tersebut merupakan korban penipuan.

“Ini kan penipuan dibawa ke tempat yang tidak diinginkan mereka. Kemenlu sudah dan sedang berusaha melakukan evakuasi,” tuturnya.

Sebanyak 20 WNI ini sendiri diduga terkena modus janji pekerjaan di Myanmar hingga akhirnya disekap, disiksa, diperbudak, dan terancam diperjualbelikan.

Dugaan tersebut mencuat usai video yang diunggah akun instagram @bebaskankami viral. Video itu memperlihatkan sekumpulan orang yang dinarasikan sebagai WNI terjebak di Myanmar.

Dalam narasinya, para WNI itu disebut dipaksa bekerja sebagai scammer. Mereka juga disiksa dan disekap selama berada di sana.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Politik22 November 2024 23:51
Dukungan untuk Seto-Rezki Makin Kuat Jelang Pencoblosan, Teranyar dari Ratusan Masyarakat Panakkukang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan warga Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ma...
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...
Politik22 November 2024 19:42
Dari Warkop Hingga Kolong Rumah, RMS Keliling Enrekang Demi Kampanyekan Andalan Hati dan Ucu-Iwan
Pedomanrakyat.com, ENREKANG – Tahapan pemungutan suara Pilkada serentak 2024 yang jatuh pada 27 November mendatang tinggal menghitung hari. Disi...