24 ASN Terpapar Covid, 1 Meninggal Dunia, Kantor Walikota Makassar Lockdown

Jennaroka
Jennaroka

Kamis, 08 Juli 2021 15:01

24 ASN Terpapar Covid, 1 Meninggal Dunia, Kantor Walikota Makassar Lockdown

Pedoman Rakyat, Makassar – Walikota Makassar Ramdhan ‘Danny’ Pomanto melakukan lockdown terhadap Balai Kota Makassar. Balaikota Makassar ditutup sementara.

Pemerintah memberlakukan kebijakan work from home (WFH) atau bekerja dari rumah untuk seluruh pegawai pemerintahan di kantor tersebut.

Keputusan ini diambil setelah 24 aparatur sipil negara (ASN) dari seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD) terpapar COVID-19. Bahkan dilaporkan ada satu orang pasien Covid-19 yang meninggal dunia.

Danny Pomanto menyampaikan hal ini melalui keterangan tertulisnya pada Kamis (8/7/2021).

“24 orang suspek positif dan 1 orang suspek positif meninggal dunia,” tulis Danny dalam keterangan itu.

Maka dari itu, ia memutuskan untuk mengantisipasi penularan yang lebih luas dengan menerapkan kebijakan WFH bagi seluruh pegawai yang berkantor di Balaikota.

“Per tanggal 8 Juli 2021 Balaikota Makassar diberlakukan 100 persen WFH sampai dengan tanggal 15 Juli 2021. Sesuai dengan Surat Edaran Walikota Makassar No 060/415/ORG/VII/2021,” sebutnya.

Penulis : Wawan

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel23 November 2024 14:55
Hujan Tak Jadi Penghalang, Pendukung Andalan Hati Tumpah Ruah di Kampanye Akbar Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pendukung, relawan, dan simpatisan memadati lokasi kampanye akbar pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulse...
Metro23 November 2024 14:10
Ketua Fraksi NasDem Ari Ashari Ngamuk saat Rapat Banggar: Pemkot Harus Ambil Alih Fasum-Fasos di Tanjung Bunga
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua fraksi NasDem yang juga ketua komisi D Ari Ashari Ilham mengamuk saat rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD Ko...
Metro23 November 2024 13:29
Legislator NasDem H Muhammad Gelar Pengawasan APBD Sulsel 2024
Pedomanrakyat.com, Bone – Anggota DPRD Sulawesi Selatan dari fraksi NasDem, H. Muhammad menggelar pengawasan APBD Sulsel tahun 2024. Dalam kegia...
Metro23 November 2024 13:18
Ahmad Sahroni Minta Kapolda Sulsel Usut Temuan Ribuan Sembako di Bone
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Wakil Ketua Komisi 3 Ahmad Sahroni mengingatkan Kepolisian Republik Indonesia agar menjaga netralitas menjelang p...