3.200 Polisi Kawal Apel Siaga Perubahan Partai NasDem di GBK Besok, Tak Undang Presiden Jokowi

Nhico
Nhico

Sabtu, 15 Juli 2023 19:37

Surya Paloh.(F-INT)
Surya Paloh.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Polri siap mengamankan Apel Siaga Perubahan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat pada Minggu, 16 Juli 2023.

Sebanyak 3.200 personel dikerahkan mengamankan kegiatan Partai NasDem itu.

“Sementara dalam persiapan besok 3.200 personel mulai dari konsep pengamanan ring 1, 2, 3 yang mengitari wilayah GBK, termasuk juga sampai mau masuk,” kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Komarudin di Lapangan Tembak, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu, 15 Juli 2023.

Komarudin memastikan polisi selalu mengamankan seluruh aktivitas masyarakat dan kegiatan yang ada di Ibu Kota.

Baik dengan melakukan pengawalan sekaligus pengamanan. Sehingga, kata dia, seluruhnya kegiatan berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

“Adapun besok agendanya adalah Partai NasDem di GBK. Kita telah melakukan koordinasi serta persiapan-persiapan termasuk kantong parkir serta pengalihan arus mana kala itu dibutuhkan,” ungkap Komarudin.

Menurut dia, estimasi dari panitia acara diperkirakan akan datang 180-200 ribu orang dalam kegiatan Apel Siaga Perubahan tersebut. Maka itu, dia menyebut perlu menyiapkan kantong parkir. Sehingga, masyarakat lainnya bisa berjalan.

“Hanya memang waktunya yang bersamaan dengan car free day, sehingga ada beberapa alur/pola contra flow yang kita siapkan dari pagi,” ucapnya.

Partai NasDem akan menggelar Apel Siaga Perubahan di Gelora Bung Karno pada Minggu, 16 Juli 2023. Apel digelar sebagai bentuk konsolidasi kader NasDem seluruh Indonesia untuk menyamakan frekuensi dan menguatkan barisan dalam menghadapi Pemilu 2024.

Sebelumnya, NasDem mengaku mengundang Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu ke acara Apel Siaga Perubahan pada Minggu (16/7/2023) di Stadion Utama GBK.

Hal itu disampaikan oleh Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali. Namun dua ketua umum partai anggota Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu hanya duduk sebagai tamu undangan

Lebih lanjut, Ali menyampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak diundang dalam acara ini.

Dia menyebut Apel Siaga Perubahan merupakan agenda internal partai.

“Tidak (mengundang Pak Jokowi), karena kegiatan pada tanggal 16 Juli ini adalah kegiatan internal partai politik, jadi kita tidak mengundang pihak-pihak eksternal termasuk pemerintah yang non kader Partai Nasdem,” paparnya.

Apel Siaga Perubahan, kata Ali, bakal diisi dengan pidato dari Ketua Umum NasDem Surya Paloh dan bakal calon presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...