Ahmad Sahroni Dukung Kejagung Segera Tuntaskan Kasus Ferdy Sambo

Editor
Editor

Senin, 15 Agustus 2022 18:29

Ahmad Sahroni.(F-INT)
Ahmad Sahroni.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni mengapresiasi koordinasi Kejaksaan Agung (Kejagung) dan Polri dalam menuntaskan kasus dugaan pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J yang menjerat mantan Kadiv Propam Irjen Pol Ferdy Sambo dan tiga tersangka lainnya.

Sahroni mendukung langkah Kejagung yang berupaya agar penanganan kasus dugaan pembunuhan berencana Brigadir J bisa diselesaikan secepat mungkin, dan secepatnya dibawa ke pengadilan.

“Saya apresiasi karena Kejaksaan Agung telah sangat sigap dan bekerja cepat dalam berkordinasi dengan Polri terkait kasus ini,” kata Sahroni dalam keterangannya, Senin (15/8/2022).

Hal ini disampaikan Sahroni menanggapi pernyataan Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung Ketut Sumedana yang menyatakan perkara yang melibatkan Ferdy Sambo bisa cepat dituntaskan dengan mengoptimalkan koordinasi.

Kejagung juga sudah menunjuk 30 jaksa penuntut umum (JPU) untuk menangani kasus Ferdy Sambo tersebut.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Politik24 November 2024 22:23
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai Nasdem, Fatmawati Rusdi, menghadiri zikir dan doa bersama bertajuk “...
Artikel24 November 2024 22:01
Ribuan Warga Pinrang Larut dalam Doa-Dzikir Bersama yang Digelar RMS Community
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ribuan masyarakat Kabupaten Pinrang menghadiri kegiatan Doa dan Dzikir Bersama yang digelar RMS Community di Rumah ...
24 November 2024 18:58
Apel Siaga, Bawaslu Makassar Komitmen Kawal Pilkada 2024 dengan Pengawas Ad-Hoc
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bawaslu Makassar mengakhiri masa kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 Bawaslu Kota Makassar ge...
Nasional24 November 2024 18:24
Gibran Minta PPDB Zonasi Dihapus, Ombudsman: Zonasi untuk Pemerataan Pendidikan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ombudsman RI menilai, sistem zonasi masih sangat relevan diberlakukan untuk mendorong pemerataan kualitas dan fasilitas...