Andi Sudirman Blusukan di TPI Palopo, Warga : Mantap Andalan, Lanjutkan

Nhico
Nhico

Selasa, 17 September 2024 11:22

Andi Sudirman Blusukan di TPI Palopo.
Andi Sudirman Blusukan di TPI Palopo.

Pedomanrakyat.com, Palopo – Pedagang maupun pengunjung Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Pontap Kota Palopo dibuat heboh dengan kehadiran bakal calon Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, Selasa pagi, 17 September 2024.

Andi Sudirman blusukan melihat kondisi TPI sekaligus mendengarkan aspirasi masyarakat, khususnya nelayan yang berada di sana. Tak lupa, ia membeli sejumlah ikan segar di TPI itu.

Para nelayan disana pun banyak yang mendukung Andi Sudirman yang berduet dengan Fatmawati Rusdi sebagai bakal calon Wakil Gubernur Sulsel.

Saat menyusuri TPI itu, banyak pedagang menyapa Andi Sudirman. “Pak Gub Andalan, lanjutkan,” teriak salah satu pedagang ikan. Ada pula yang meneriki, “mantap Andalan,” sembari mengacungi jempolnya.

Pedagang lainnya, Nia mengatakan, “Pak Andalan orang baik, insya Allah jadi Gubernur kembali,” pungkasnya.

Cepi, pedagang lainnya juga mengaku, “ini mi Andalanku saya, ini ku pilih,” bebernya.

Pedagang ikan lainnya, “siapa lagi dipilih kalau bukan dia, Pak Gub Andalan,” kata feri.

Salah satu pembeli, Sundari juga tidak kalah senang. Dirinya yang berencana hanya ingin berbelanja ikan di TPI, ternyata bisa bertemu Gubernur Sulsel Periode 2021-2023 itu.

“Senang sekali bisa ketemu pak Sudirman. Orang baik ini. Tadi juga foto ka sama pak Andi Sudirman. Harga mati mi saya itu dukung dia (Andi Sudirman),” bebernya.

Salah satu tokoh masyarakat, bernama Cepi mengatakan, “Alhamdulillah kami sangat berterima kasih atas kunjungan Pak Andi Sudirman di TPI, melihat situasi di TPI daerah kami,” ungkapnya.

Para nelayan, kata dia, sangat antusias melihat kunjungan Andi Sudirman. “(Nelayan) sangat mendukung Pak Andi Sudirman. Kita doakan semoga kembali memimpin Sulsel. Serta harapan kita, bisa memperhatikan untuk TPI ini,” ungkapnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro03 November 2025 15:45
Makassar Art Forum Siap Bangkit Lagi, Rawat Identitas Lokal
Pedomanrakyat.com, Makassar — Semangat menghidupkan kembali denyut seni dan budaya lokal kembali bergema di Kota Makassar. Sejumlah seniman, budayaw...
Metro03 November 2025 15:44
DP3A Makassar Libatkan Ojol dan Juru Parkir Cegah Kekerasan Seksual Anak
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Makassar melalui bidang Pemenuhan Hak Anak menggela...
Politik03 November 2025 15:22
Megawati Ingatkan Pemerintah: Jangan Gampang Beri Gelar Pahlawan!
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mengingatkan kepada negara agar lebi...
Daerah03 November 2025 15:15
Bukan di Kantor! DPRD Lutra Gelar Raker Tahunan di Pincara, Dukung Pariwisata
Pedomanrakyat.com, Lutra – DPRD Luwu Utara menggelar Rapat Kerja Tahunan (RKT) di Objek Daya Tarik Wisata (ODTW) Air Panas Pincara, Desa Pincara...