Anies Baswedan Sebut Masyarakat Kecil Harus Sukses: Jangan Cuma yang Besar Tambah Besar

Nhico
Nhico

Minggu, 20 November 2022 17:43

Anies Baswedan Sebut Masyarakat Kecil Harus Sukses: Jangan Cuma yang Besar Tambah Besar

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Calon presiden dari Partai Nasdem, Anies Baswedan, mengaku masyarakat kecil di Indonesia harus sukses demi pemerataan kesejahteraan masyarakat.

Dirinya terjun kembali ke kontestasi politik menuju Pemilihan Presiden (Pilpres) setelah mendapatkan amanah partai bertujuan melakukan perubahan bagi rakyat.

“Momentum ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin demi terwujudnya perubahan. Tujuannya cuma satu, kita ingin Indonesia yang adil. Semuanya punya kesetaraan, punya kesempatan. Kita ingin jangan cuma yang (masyarakat) besar (kaya) tambah besar, tapi yang kecil harus jadi besar di tanah ini,” jelas Anies di hadapan puluhan ribu peserta Jalan Sehat HUT ke-11 Partai Nasdem di Ciamis, Jawa Barat, Minggu (20/11/2022) pagi.

Anies yang didampingi Ketua DPW Partai Nasdem Jawa Barat Saan Mustofa, meminta doa kepada masyarakat yang hadir untuk bertarung di Pilpres 2024.

Dirinya pun mengajak semua kalangan masyarakat untuk menyongsong era perubaha demi pemerataan kesejahteraan rakyat.

“Saya mengucapkan terima kasih atas sambutan yang luar biasa ini. Saya memohon doa dan dukungan dari seluruh warga yang hadir. Insyaalloh, tahun 2024 kita ganti presiden,” tambah Anies.

Salahsatu berjuang menyongsong perubahan, kata Anies, harus memiliki stamina prima dan pikiran jernih.

Dengan demikian, salahsatu olahraga jalan sehat bersama ini sangat diperlukan untuk membuat tubuh yang bugar dan sehat demi menyelesaikan perjuangan ke depannya.

“Saya ingin mengajak kepada semuanya, jalan sehat ini perlu karena kita perlu stamina yang kuat untuk menyongsong perubahan. Siap bekerja bersama-sama, siap dorong perubahan,” ujar dia.

Sementara itu, Ketua DPW Partai Nasdem Jawa Barat, Saan Mustofa, mengaku partainya akan menjadi pemenang di Pemilu 2024 demi suksesi memperjuangkan Anies jadi Presiden di 2024.

Sehingga, Anies akan mampu menjalankan semua programnya sesuai janji politiknya seperti saat menjabat Gubernur DKI Jakarta lima tahun lalu.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik05 Oktober 2024 23:27
Legislator NasDem Andre Tanta Ajak Warga Malimongan Tua Pilih Seto-Rezki
Pedomanrakyat.com, Makassar – Legislator Fraksi NasDem DPRD Sulawesi Selatan, Andre Prasetyo Tanta, ikut mendampingi calon wakil Wali Kota Makas...
Politik05 Oktober 2024 21:25
SAR Tinjau Bendungan Takkalasi, Janji Bakal Rutin Lakukan Pengerukan dan Perbaikan Pintu Air
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Calon Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif bersama anggota DPRD Sidrap, H. Faizal, meninjau Bendungan Sungai Takkalasi, S...
Politik05 Oktober 2024 20:21
Gagas Program Nyaman Berusaha, Seto-Rezki Bawa Angin Segar untuk Pelaku UMKM di Biringkanaya
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon wakil Wali Kota Makassar, Rezki Mulfiati Lutfi, tak henti-hentinya menyapa dan bersilaturahmi bersama warga ...
Politik05 Oktober 2024 18:20
Blusukan Special TSM-MO di Kelurahan Ujung Bulu, HSL Turun Gunung !
Pedomanrakyat.com, Parepare — Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Parepare nomor urut 3 Tasming Hamid-Hermanto (TSM-MO) melakukan kampanye ...