Anies: Kalau Tak Bisa Urus Kepulauan Seribu Jangan Kirim Pesan Bisa Mengurus Indonesia

Nhico
Nhico

Rabu, 02 November 2022 21:36

Anies Capres NasDem.(F-INT)
Anies Capres NasDem.(F-INT)

Pedomarakyat.com, Jakarta – Bakal Calon Presiden (Bacapres) dari partai NasDem Anies Baswedan mengklaim, berhasil mengurus Kepulauan Seribu saat menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Ia bahkan menganggap, klaim keberhasilannya itu sebagai salah satu rekam jejak yang bisa dibawa dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) mendatang.

Bahkan, Anies mengatakan dengan lantang jika tak bisa mengurus Kepulauan Seribu, jangan merasa bisa mengurus Indonesia. Pasalnya, Indonesia merupakan negara kepulauan dengan berbagai keberagamannya.

“Bila kepulauan di ibu kota tidak terurus, jangan harap kirim pesan kepada seluruh Indonesia pulau-pulau akan bisa diurus,” ujar Anies di Jakarta Convention Centre (JCC) Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (2/11/2022).

Anies juga menyebut selama menjadi Gubernur DKI Jakarta sudah mengupayakan persatuan. Salah satunya dengan cara meningkatkan fasilitas transportasi terintegrasi sampai ke Kepulauan Seribu.

“Siapapun, di manapun bisa naik kendaraan umum dan menjangkau seluruh wilayah tanpa ada perasaan perbedaan. Itulah namanya warga sebuah wilayah. kemana pun merasakan yang sama,” tuturnya.

Selama menjabat, Anies memang membuat beberapa kebijakan untuk menunjang perkembangan Kepulauan Seribu. Di antaranya seperti membuat pengolahan air laut jadi air bersih dengan nama Water Reverse Osmosis (SWRO) dan mendirikan JakGrosir, toko sembako di Kepulauan dengan harga yang sama dengan perkotaan.

Dengan klaimnya ini soal prestasi mengurus Kepulauan Seribu, Anies menyebut masyarakat Indonesia akan menyadari nantinya juga akan diurus dengan baik ketika ia memimpin.

“Bila kepulauan di Jakarta menjadi perhatian, maka kita mengirimkan pesan pada semua pulau di Indonesia, ini persoalan waktu Insyaallah semua akan mendapatkan kesetaraan kesempatan. keadilan sosial itulah pesan selama kami bertugas di Jakarta,” katanya.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik05 Oktober 2024 23:27
Legislator NasDem Andre Tanta Ajak Warga Malimongan Tua Pilih Seto-Rezki
Pedomanrakyat.com, Makassar – Legislator Fraksi NasDem DPRD Sulawesi Selatan, Andre Prasetyo Tanta, ikut mendampingi calon wakil Wali Kota Makas...
Politik05 Oktober 2024 21:25
SAR Tinjau Bendungan Takkalasi, Janji Bakal Rutin Lakukan Pengerukan dan Perbaikan Pintu Air
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Calon Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif bersama anggota DPRD Sidrap, H. Faizal, meninjau Bendungan Sungai Takkalasi, S...
Politik05 Oktober 2024 20:21
Gagas Program Nyaman Berusaha, Seto-Rezki Bawa Angin Segar untuk Pelaku UMKM di Biringkanaya
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon wakil Wali Kota Makassar, Rezki Mulfiati Lutfi, tak henti-hentinya menyapa dan bersilaturahmi bersama warga ...
Politik05 Oktober 2024 18:20
Blusukan Special TSM-MO di Kelurahan Ujung Bulu, HSL Turun Gunung !
Pedomanrakyat.com, Parepare — Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Parepare nomor urut 3 Tasming Hamid-Hermanto (TSM-MO) melakukan kampanye ...