Pedomanrakyat.com, Lutra – Bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim, menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2025 yang digelar di halaman Mapolres Luwu Utara, Kamis (20/3).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam memastikan kesiapan pengamanan perayaan Idul Fitri 1446 H di wilayah Luwu Utara.
Baca Juga :
Dalam arahannya, Andi Rahim menekankan pentingnya sinergi antara Polri, TNI, pemerintah daerah, dan seluruh elemen masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama arus mudik dan perayaan Lebaran.
“Kita semua memiliki tanggung jawab untuk memastikan masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan aman dan nyaman. Sinergi antarinstansi sangat penting dalam mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan,” ujarnya.
Bupati juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan mengikuti aturan lalu lintas selama periode mudik. “Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan keselamatan selama masa mudik ini. Mari kita ciptakan suasana yang harmonis dan penuh kebersamaan,” tambahnya.
Sementara Kapolres Luwu Utara, AKBP Muh Husni Ramli, menegaskan seluruh personel siap menjalankan tugas pengamanan.
“Operasi Ketupat 2025 akan berlangsung selama 14 hari, mulai 23 Maret hingga 8 April 2025. Fokus utama kami adalah pengamanan jalur mudik, pusat perbelanjaan, tempat ibadah, dan lokasi wisata. Kami juga mengimbau masyarakat untuk tetap tertib dan mematuhi aturan lalu lintas,” katanya.
Diketahui, apel ini turut dihadiri jajaran Forkopimda, dari TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan, serta instansi terkait lainnya. Dengan digelarnya apel ini, Pemerintah Kabupaten Luwu Utara bersama jajaran kepolisian dan instansi terkait memastikan kesiapan penuh dalam mengawal dan mengamankan perayaan Idul Fitri tahun ini.
Komentar