Artis Vitalia Sesha Ditangkap karena Narkoba

Editor
Editor

Rabu, 26 Februari 2020 13:40

Artis Vitalia Sesha Ditangkap karena Narkoba

Pedoman Rakyat, Jakarta – Lagi-lagi artis ditangkap karena kasus narkoba. Kali ini, artis pemain FTV dan model Andi Novitalia alias Vitalia Sesha ditangkap anggota kepolisian diduga karena menggunakan narkoba.

“Membenarkan saja dulu ya AN alias VS tertangkap narkoba,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus dilansir JPNN di Jakarta, Rabu (26/2).

Namun Yusri belum ingin menyebutkan kronologi penangkapan, waktu dan lokasi, serta barang bukti penggunaan narkoba Vitalia Sesha.

Yusri mengatakan, keterangan lebih lanjut tentang kepemilikan narkoba pemain FTV itu akan dirilis pihak kepolisian esok hari.

Saat ini, pihak kepolisian tengah mendalami alasan Vitalia Sesha menggunakan barang haram itu.

Selain itu, polisi terus mengembangkan kasus secara intensif untuk mencari tahu pengedar dari barang bukti yang dimilikinya.

“Besok saja kita rilis karena masih didalami,” pungkasnya. (*)

 Komentar

Berita Terbaru
Politik27 September 2023 19:37
Aspirasi Masyarakat Jadi Basis Kerja Fraksi NasDem
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Fraksi Partai NasDem DPR RI, Roberth Rouw, menegaskan bahwa aspirasi masyarakat merupakan basis kerja anggota...
Nasional27 September 2023 19:32
Setujui UU ASN, NasDem Dorong Penguatan Pengawasan Sistem Merit
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Fraksi Partai NasDem DPR RI menerima dan menyetujui RUU Perubahan Atas UU No.5/2014 tentang Aparatur Sipil Negara (...
Metro27 September 2023 19:27
Danny Pomanto Paparkan Strategi Makassar yang Berketahanan Iklim dan Berkelanjutan di Hadapan 300 Perwakilan Kota Dunia
Pedomanrakyat.com, Korea – Wali Kota Makassar mendapatkan kesempatan memaparkan strategi Makassar menuju kota layak huni, berketahanan iklim yan...
Metro27 September 2023 16:46
Pj Gubernur Bahtiar Bersama Forkopimda Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Tradisional
Pedomanrakyat.com, Makassar – Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin, bersama Forkopimda meninjau harga kebutuhan pokok di Pasar...