Awali Tahun 2026, Wabup Lutim Puspawati Tekankan Disiplin dan Profesionalisme ASN

Nhico
Nhico

Senin, 05 Januari 2026 13:59

Wabup Luwu Timur Puspawati.
Wabup Luwu Timur Puspawati.

Pedomanrakyat.com, Lutim – Wakil Bupati Luwu Timur, Hj. Puspawati Husler mengajak seluruh ASN untuk sejenak merefleksikan kembali peran dan tanggung jawab sebagai pelayan masyarakat.

Demikian yang disampaikannya saat memimpin Apel Pagi di Halaman Kantor Bupati Luwu Timur, yang diikuti para Pejabat Eselon II, III, IV, dan Staf baik PNS maupun PPPK, Senin (5/1/2026).

Hj. Puspawati melanjutkan, tahun baru bukan sekedar pergantian angka, tetapi momentum untuk memperbarui semangat, memperbaiki cara kerja dan meningkatkan kualitas pengabdian kepada daerah dan masyarakat.

“Saya menegaskan bahwa disiplin tetap menjadi kunci utama dalam penyelenggaraan pemerintahan.Kehadiran tepat waktu, kepatuhan terhadap aturan, serta tanggungjawab dalam menjalankan tugas adalah cerminan profesionalisme ASN,” tegasnya.

Tahun 2025 lalu, lanjut Wabup Puspawati, beberapa program prioritas telah diuji coba, seperti bantuan untuk Lansia, program percontohan 33 desa Pandu Juara dan program lainnya.

Ia mengungkapkan bahwa tahun ini akan meningkatkan lagi jumlah penerima manfaat dan menyempurnakan kendala-kendala yang dihadapi sebelumnya.

Sebelum menutup sambutannya, orang nomor dua di Lutim ini mengajak ASN untuk bekerja dengan niat yang tulus, rasa syukur, dan tanggung jawab moral.

“Jadikan setiap tugas sebagai bentuk pengabdian dan ibadah. Apa yang kita lakukan hari ini akan menentukan wajah pemerintahan dan kesejahteraan masyarakat di masa yang akan datangt,” pungkas Hj. Puspawati.

Apel pagi yang rutin di gelar ini pun ditutup dengan berdoa bersama yang dipimpin langsung Wakil Bupati Luwu Timur.

 Komentar

Berita Terbaru
Berita07 Januari 2026 20:12
KALLA dan PMI Distribusikan 2.500 Ton Bantuan ke Sumatera
Pedomanrakyat.com, Jakarta – KALLA kembali berkontribusi dalam penditribusian bantuan untuk mendukung percepatan pemulihan pascabencana di Aceh dan ...
Daerah07 Januari 2026 19:29
Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif Bersama Petani Simak Pengumuman Swasembada Pangan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bupati Sidenreng Rappang (Sidrap) Syaharuddin Alrif bersama petani, jajaran pertanian dan TNI, mengikuti secara da...
Daerah07 Januari 2026 18:29
Bupati Irwan Hamid Bangga Pinrang Berkontribusi Besar dalam Swasembada Pangan Nasional
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Upaya Pemerintah Republik Indonesia dalam mewujudkan swasembada pangan membuahkan hasil. Pada tahun pertama pemerin...
Politik07 Januari 2026 17:56
Jelang Rakernas PSI, Animo Warga Sulsel Meluap lewat Branding Ratusan Mobil, Ada Wajah Kaesang-Muammar Gandi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Menjelang pelaksanaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) I Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Makassar pada akhir ...